Jumat, 26 Desember 2014

Cara Berkomunikasi Paus Biru

      
       Paus Biru (Balaenoptera musculus) merupakan hewan terbesar yang ada di dunia. Panjang Paus Biru dapat mencapai 33 meter dengan massa sekitar 181 ton. hewan ini merupakan hewan yang memiliki suara paling keras dibandingkan hewan lain yang berhabitat di lautan. Hewan ini dapat menghasilkan suara mencapai 155 hingga 188 desibel.
       Untuk berkomunikasi, Paus Biru akan "membuat panggilan" dengan gelombang infrasonik dengan frekuensi  10Hz hingga 40 Hz. Suara yang dikueluarkan oleh Paus Biru kerap kali bernada. Maka dikatakan bahwa paus biru ini seperti "bernyanyi" Fungsi dari nyanyian Paus biru tersebut antara lain untuk memanggil, kontak jarak jauh, mencari pasangan, menyapa, menganalisa lingkungan, dan sebagainya. Namun, belum ada pembuktian melalui penelitian mengenai arti dari suara bernada yang dihasilkan oleh Paus Biru tersebut. Nyanyian Paus Biru ini dikategorikan menjadi sembilan tipe yang berbeda berdasarkan spektrum suaranya. Sembilan tipe nyanyian paus biru tersebut antara lain tipe timur laut Samudra Pasifik, tenggara Samudra Pasifik, barat daya Samudra Pasifik, utara Samdra Pasifik, utara Samdra Atlantik, laut-laut selatan, utara Samdra Hindia, tenggara Samudra Hindia, dan barat daya Samudra Hindia. Paus Biru memproduksi suara dengan frekuensi rendah agar suara tersebut dapat menjalar ke tempat yang jauh dengan cepat. Suara bernada yang dihasilkan oleh Paus biru tersebut dapat menjalar dengan cepat karena terbawa oleh ion-ion elektrolit yang ada di dalam lautan.
       Paus Biru berkomunikasi dengan nyanyian tersebut. Paus Biru dapat melakukan panggilan kepada Paus Biru yang lain dan menentukan lokasi Paus Biru yang lain dengan sensor yang ada di dalam tubuhnya. Sensor penerima di dalam Paus Biru mirip dengan prinsip kerja radar. Sensor ini akan menerima gelombang dengan frekuensi rendah yang dikeluarkan oleh seekor Paus Biru kemudian mendeteksi pantulannya dan mendengarkan gema dari suara yang dihasilkannya, kemudian Paus Biru tersebut dapat mendeteksi lokasi dari paus Biru yang lain.  Proses komunikasi Paus Biru mirip dengan prinsip kerja radar.
      

Tidak ada komentar:

Posting Komentar